PT Jagad Sumber Makmur

CARA PEMAKAIAN

Disebarkan / Ditabur

Cara ini digunakan apabila pembenah tanah digunakan untuk memperbaiki keadaan tanah yang buruk, Pembenah tanah disebar / ditabur merata pada permukaan tanah sebelum benih ditanam atau tebar benih. Jika pada tambah maka disebar pada saat tambak belum diisi air.

Dimasukkan Lubang Tanaman

Apabila pembenah tanah digunakan untuk pupuk dasar pada tanaman perkebunan, Pembenah tanah di tempatkan pada lubang tanaman, kemudian dicampur dengan pupuk ZA / Urea / SP dan tanah pada dasar lubang, setelah itu ditimbun dengan sedikit tanah dan dibiarkan selama 1 - 2 minggu, kemudian di letakkan bibit tanaman diatasnya.

Pembenah Tanah Dicampur dengan Pupuk ZA

Dilakukan apabila kebutuhan dilakukan pada saat bersamaan, Pembenah tanah dicampur dengan pupuk ZA dan cara pemberiannya dengan cara disebar merata dalam larikan sejajar baris tanaman, sekeliling batang tanaman atau ditempatkan pada lubang yang dibuat di kanan dan kiri tanaman. Pemakaian pembenah tanah dan pupuk ZA mampu memasukkan unsur hara Magnesium (Mg) dan Sulfat Nitrogen pada tanaman dan tidak mengasamkan tanah.

Untuk Menaikkan pH

Pembenah tanah ditebarkan merata pada saat pengelolaan tanah 7 - 10 hari sebelum pupuk kandang atau pupuk kimia lainnya.

Shopping Cart